The Ritz-Carlton Spa, Bali kini menghadirkan pengalaman perawatan kulit yang lebih mewah dan inovatif dengan kehadiran Valmont, merek perawatan asal Swiss yang dikenal dengan teknologi anti-aging berbasis DNA. Melalui kolaborasi ini, The Ritz-Carlton Spa menjadi resort spa pertama di Bali yang menggunakan produk Valmont dalam rangkaian perawatannya.
Dikenal sejak 1985, Valmont menawarkan perawatan dengan hasil yang tidak hanya terlihat langsung, tetapi juga memberikan manfaat jangka panjang bagi kesehatan dan kecantikan kulit. Setiap perawatan Valmont dirancang berdasarkan pemahaman ilmiah tentang struktur kulit, khususnya DNA dan RNA, untuk membantu memperbaiki kerusakan kulit dari dalam.

Salah satu ciri khas dari perawatan ini adalah teknik pijat “butterfly motion” yang digunakan untuk merangsang sirkulasi dan membantu penyerapan produk secara maksimal. Dengan pendekatan yang lembut namun efektif, perawatan Valmont menawarkan solusi menyeluruh untuk kulit yang lelah, kusam, atau mulai menunjukkan tanda-tanda penuaan.
Ritual Laut dan Perawatan Alami Khas Bali
Terletak di kawasan Nusa Dua yang tenang, The Ritz-Carlton Spa, Bali mengusung filosofi penyembuhan alami dengan laut sebagai elemen sentral. Dalam budaya Bali, air – terutama dari lautan – melambangkan proses pembersihan dan pembaruan jiwa dan raga. Spa ini merayakan nilai tersebut dengan menghadirkan perawatan yang mengombinasikan bahan-bahan laut seperti mutiara dan rumput laut, serta elemen khas tropis seperti kelapa dan pasir pantai.

Pilihan perawatan tubuhnya menawarkan beragam manfaat yang ditujukan untuk mengembalikan vitalitas kulit. Shimmering Pearl Polish memberikan kilau alami dengan bubuk mutiara, sementara Mineralizing Seaweed Scrub menyegarkan kulit dengan kombinasi mineral laut dan mint. Bagi yang menginginkan efek detoks mendalam, Ocean Harvest Body Therapy atau Marine Algae Trio menjadi pilihan tepat untuk memperbaiki tekstur kulit dan membantu metabolisme tubuh.
Perawatan khas Bali juga hadir melalui Balinese Ocean Dream yang mengombinasikan teknik pijat tradisional untuk merilekskan otot dan pikiran. Sea of Serenity menghadirkan gerakan lembut menyerupai gelombang laut, sementara Hot Stones Therapy menggunakan batu vulkanik untuk melancarkan aliran energi. Pijatan duet Island Symphony juga menjadi daya tarik, memadukan sinkronisasi dua terapis dalam satu pengalaman relaksasi yang menyeluruh.

Perawatan wajah yang tersedia di The Ritz-Carlton Spa, Bali juga tak kalah menarik. Salah satunya adalah Cold Marine Youthful Eyes yang secara khusus menargetkan area sekitar mata untuk mengurangi tanda-tanda penuaan dan memberikan kesegaran. Sementara Facial Rebalancing membersihkan pori-pori, menyerap minyak berlebih, dan membuat kulit tampak lebih cerah dan tenang. Perawatan-perawatan ini sangat cocok bagi tamu yang ingin memperbaiki tampilan kulit sekaligus menikmati relaksasi.
Sebagai sentuhan akhir, tamu dapat menikmati sesi berendam menggunakan bubuk mutiara atau rumput laut dan mint, atau memilih treatment singkat seperti pijat punggung dan leher untuk mengatasi kelelahan. Setiap sesi dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing tamu untuk menghadirkan pengalaman spa yang personal dan optimal.

Fasilitas The Ritz-Carlton Spa, Bali terdiri dari 14 ruang perawatan, termasuk 4 vila spa untuk pengalaman yang lebih privat. Tamu juga dapat menikmati perawatan di gazebo yang menghadap langsung ke laut, serta menggunakan fasilitas seperti sauna, jacuzzi, dan cold plunge sebelum atau sesudah perawatan. Suasana yang tenang dan alami menjadi pelengkap dari setiap sesi yang menenangkan.
The Ritz-Carlton Spa, Bali berlokasi di Jalan Nusa Dua Selatan Lot III Sawangan, Nusa Dua. Spa ini buka setiap hari dari pukul 10.00 hingga 22.00 WITA. Reservasi dapat dilakukan minimal dua jam sebelum waktu kedatangan melalui telepon di (0361) 849 8988. Tamu yang tidak menginap di hotel juga dipersilakan untuk menikmati layanan spa ini dengan melakukan konfirmasi terlebih dahulu. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs resminya di www.ritzcarltonbali.com.