Camping Asyik di Tepi Situ Rawa Gede, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

Foto: Instagram @ruslanmhd_

Lain kali ke Bogor, jangan main ke kawasan Puncak saja. Sesekali, arahkan kendaraanmu ke destinasi yang belum banyak diketahui wisatawan, namun menyajikan panorama alam yang tak kalah menawan.

Situ Rawa Gede, misalnya. Danau yang berada di Desa Sirnajaya, Kecamatan Sukamakmur ini tak hanya kerap dijadikan tempat favorit untuk memancing, namun juga berkemah. Pasalnya, lokasinya yang berada di ketinggian 800 mdpl ini menyajikan suasana khas kawasan pegunungan dengan alam yang asri maupun hawa yang sejuk.

Foto: Instagram @omroy02_

Lokasinya pun tak begitu jauh dari pusat kota Jakarta. Kamu dapat mencapainya dengan berkendara selama sekitar 2,5-3 jam, tergantung kondisi lalu lintas. Sementara bila dari Bogor, kamu bisa lewat Sentul atau Jonggol, sebelum masuk Citereup dan ambil arah ke Kecamatan Sukamakmur.

Setelah memasuki Kecamatan Sukamakmur, jalurnya akan berliku-liku melalui perbukitan. Beberapa titik cukup terjal, sementara sisanya landai. Selama perjalanan, kamu akan dimanjakan dengan panorama kota Bogor dari ketinggian maupun hamparan sawah hijau.

Tak perlu khawatir tersesat, karena penunjuk jalan di kawasan ini lumayan jelas, selain tempatnya sudah tercantum di aplikasi peta daring seperti Google Maps. Kalau ragu, kamu bisa menanyakan arahnya ke warga sekitar.

Foto: Instagram @ruslanmhd_

Sesampainya di pintu masuk, kamu bisa membeli tiket terlebih dahulu. Biayanya Rp20 ribu, belum termasuk biaya parkir Rp5 ribu untuk motor dan Rp10 ribu untuk mobil. Fasilitasnya sendiri terbilang lengkap, dari toilet, musala, warung, hingga deretan gazebo untuk bersantai.

Selain itu, pihak pengelola juga menyediakan lahan untuk berkemah bagi yang ingin bermalam di sini dengan membayar biaya tambahan sebesar Rp10 ribu. Di malam hari, kamu bisa menyaksikan langit cerah bertabur bintang sambil duduk santai di dekat api unggun. Sementara keesokan paginya, kamu bisa melihat kabut tipis yang kerap menyelimuti danau dan perbukitan di sekitarnya.

Foto: Instagram @ridwan_taufik

Tak membawa tenda dan perlengkapannya? Jangan khawatir, kamu bisa menyewa paket camping yang sudah termasuk tiket masuk Situ Rawa Gede, asuransi, tenda dome, matras, lampu tenda, alat masak, dan kompor portabel.

Biaya paket camping mulai Rp300 ribu untuk 4 orang. Bila tertarik, kamu wajib reservasi dengan mengirimkan direct message ke akun Instagram @campingground_rawagede atau WhatsApp 085692859566 setidaknya tiga hari sebelum kunjungan.

Selagi berkemah di sana, kamu bisa melakukan sejumlah aktivitas seru, seperti memancing. Banyak ikan yang hidup di sini, seperti ikan nila dan mujair. Hanya saja kamu wajib membawa peralatannya sendiri karena di lokasi belum tersedia tempat penyewaannya.

Foto: Instagram @indrasutantoo

Opsi lainnya, kamu bisa mampir ke kolam renang yang ada di tepi dekat danau. Pengunjung memang tidak bisa berenang di Situ Rawa Gede, namun sebagai gantinya, kolam tersebut bisa dipakai untuk bermain air sepuasnya. Selain kolam renang, ada pula kolam berisi ikan terapi maupun kolam untuk berendam yang lokasinya persis di bawah air terjun kecil.

Kalau tak ingin basah-basahan, kamu bisa menyusuri danau dengan wahana bebek air yang disewakan Rp25 ribu untuk 30 menit. Sementara yang ingin berfoto, bisa menuju spot-spot menarik seperti jembatan apung yang dibangun di atas danau. Ditopang bambu warna-warni, jembatan ini kerap dijadikan tempat untuk berfoto dengan latar panorama alam yang menawan di sekitarnya.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here