Batu Bolong di TN Komodo, Wajib Masuk Bucket List Para Diver!

Batu Bolong merupakan salah satu spot penyelaman yang tak boleh dilewatkan selagi menjelajahi Taman Nasional Komodo. Terletak di antara Tatawa Kecil dan Komodo, situs ini berupa pinnacle atau formasi batuan karang yang menjulang dari kedalaman laut.

Pinnacle umumnya terbentuk oleh aktivitas vulkanik atau proses geologi lainnya yang terjadi selama ribuan tahun. Pinnacle biasanya terdiri dari terumbu karang yang subur dan menarik berbagai spesies ikan dan biota laut lainnya.

Bagian atas pinnacle biasanya lebih dangkal dan dapat diakses oleh snorkeler atau penyelam pemula. Sementara bagian bawahnya dapat mencapai kedalaman yang lebih dalam, menarik bagi penyelam yang lebih berpengalaman.

Situs Batu Bolong sendiri dinamakan demikian karena dari atas, bentuknya seperti tumpukan bebatuan dengan lubang di tengahnya. Namun di bawah air, tumpukan batu tersebut tampak seperti menara raksasa yang tak berdasar, memberikan kesempatan untuk menyelam di kedalaman hingga 30 meter.

Area puncak bebatuan karang di Batu Bolong ditutupi oleh karang keras yang berwarna-warni, sementara dinding dan lerengnya dihiasi spons besar. Dikelilingi arus yang kuat, penyelam dapat melihat kehidupan laut yang berlimpah di sini.

Sebut saja penyu sisik, hiu sirip putih, sekawanan fusilier dan surgeonfish, giant sweetlip di cleaning station, belut moray raksasa, barakuda,dan tuna. Hewan makro juga dapat dijumpai di situs ini. Beberapa spesies yang bisa ditemui antara lain pygmy seahorse, nudibranch, dan orangutan crab.

Arus Kuat

Batu Bolong dapat dikunjungi sepanjang tahun. Namun, karena arusnya yang kuat, situs ini hanya bisa diselami di waktu-waktu tertentu, dan sisi mana yang akan dijelajahi bergantung sepenuhnya pada pasang surut. Biar aman, kamu bisa menggunakan jasa pemandu selam profesional yang benar-benar mengerti tempat ini dengan baik.

Biasanya, penyelam akan menjelajahi situs ini hingga di kedalaman 20 meter. Namun, tanpa perlu menyelam terlalu dalam pun, banyak ikan tropis yang bisa dijumpai di permukaan. Tak heran bila tempat ini juga cocok untuk mereka yang hanya ingin snorkeling.

Batu Bolong dapat diakses dengan mudah dari Labuan Bajo dengan naik kapal. Situs ini juga kerap disinggahi saat melakukan perjalanan dengan liveaboard.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here