Mulai Hari Ini, Sarinah Gelar Pameran NFT Karya Arya Mularama

Foto: Instagram @aryamularama

Setelah resmi dibuka untuk umum mulai 21 Maret lalu, pusat perbelanjaan Sarinah yang berada di pusat Jakarta kembali menjadi sorotan. Selain meremajakan diri dengan mengusung konsep kekinian, Sarinah juga menggelar serangkaian acara untuk program Road to Grand Launching Sarinah.

Salah satunya adalah dengan mengadakan pameran seni NFT (Non-fungible Token). Seperti yang kita ketahui, NFT adalah berkas digital yang identitas dan kepemilikannya bisa diverifikasi pada blockchain. Walau sudah ada sejak 2014, NFT kian populer dan kerap digunakan untuk memperjualbelikan karya seni secara digital.

Foto: Instagram @sarinahindonesia

Di pameran NFT-nya yang pertama, Sarinah bekerja sama dengan dengan Twilo Studios untuk menampilkan karya dari seniman dan ilustrator lokal, Arya Mularama. Pameran tunggal ini nantinya akan menjadi titik awal bagi Sarinah untuk mendukung karya-karya NFT anak bangsa lainnya.

Tak hanya itu, pameran ini diharapkan dapat memberi peluang kepada para kreator lokal untuk berkolaborasi dalam memamerkan karyanya.

Foto: Instagram @aryamularama

“Agar tetap relevan, Sarinah akan terus mengikuti perkembangan zaman dan memberikan peluang bagi industri kreatif yang dinamis,” kata Fetty Kwartati selaku direktur utama Sarinah.

“Oleh karena itu, pameran ini menyuguhkan tren terkini yang sejalan dengan transformasi Sarinah, terutama untuk menjaring pengunjung anak muda dan generasi di masa depan,” imbuhnya.

Foto: Instagram @aryamularama

Arya Mularama, atau yang biasa dikenal sebagai gogoporen, merupakan direktur artistik dan ilustrator asal Jakarta. Terkenal dengan karya-karyanya yang bersifat surealis dan satir, saat ini Arya adalah salah satu ilustrator NFT terbesar di Indonesia.

Karya-karya Arya dipamerkan di lantai 6 Sarinah (area Distrik Seni) mulai Jumat, 25 Maret hingga Sabtu, 2 April 2022. Gratis dan terbuka untuk umum, pameran ini dapat dinikmati setiap harinya mulai pukul 12:00 hingga 20:00.

 Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here