Pantai Indah Kapuk Jadi Lokasi Hotel Indigo Pertama di Jakarta

Pantai Indah Kapuk, atau biasa disingkat PIK, telah berkembang menjadi salah satu destinasi kuliner di Jakarta dengan pilihan tempat makan yang menyajikan aneka hidangan, mulai dari Tiongkok, Jepang, Barat, Nusantara, hingga aneka dessert inovatif. Sebut saja Steak Gunting yang sempat viral di media sosial, Wing Heng Hongkong Dim Sum Shop untuk aneka dim sum, Magal Mapogalmaegi untuk barbekyu ala Korea, hingga Wooyo dan Shirokuma untuk penyuka es krim.

Karena itulah tak heran bila kemudian banyak pelancong memilih kawasan ini sebagai tempat untuk memulai eksplorasi mereka di Jakarta. Hotel-hotel baru pun terus bermunculan, dan tak ingin ketinggalan kesempatan, IHG (InterContinental Hotels Group) juga turut bersiap membuka Hotel Indigo pertama di Jakarta di kawasan ini.

Direncanakan beroperasi mulai 2022, hotel ini akan menawarkan suasana yang unik dan kontemporer bagi tamunya, selain memenuhi kebutuhan berbagai kalangan wisatawan yang dinamis dari seluruh dunia, baik untuk bersantai, bersenang-senang, maupun bekerja.

“Indonesia terus menjadi pasar pertumbuhan yang penting bagi IHG, dan kami terus melihat permintaan akan pengalaman gaya hidup aspiratif berbagai segmen. Sebagai operator hotel gaya hidup terbesar di dunia, kami senang dapat memperluas Hotel Indigo ke pangsa pasar baru,” kata Serena Lim, VP Development untuk IHG di Asia Tenggara dan Korea Selatan mengatakan.

Terletak di dalam kawasan pengembangan eksklusif di Golf Island PIK, hotel yang rencananya dilengkapi 200 kamar ini dirancang khusus untuk gaya hidup work-play-travel yang dinamis di Jakarta. Hanya 20 menit berkendara dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, tamu dapat dengan mudah mengakses hotel ini sembari menjelajah berbagai atraksi menarik yang ditawarkan di PIK, mulai dari tempat makannya yang beragam, mal modern, wahana bermain air, hingga lapangan golf.

Dari desainnya sendiri, hotel ini akan banyak memadukan pengaruh budaya Jakarta pada umumnya dan kawasan PIK secara khusus. Interiornya akan mencerminkan lingkungan sekitar hotel yang semarak, menyeimbangkan perpaduan antara tradisi Indonesia dan gaya kontemporer.

Nantinya, hotel ini juga akan dilengkapi ruang serbaguna yang dapat menampung hingga 375 tamu untuk keperluan acara bisnis dan sosial, selain juga pusat kebugaran yang memungkinkan tamu untuk dapat tetap berolahraga secara rutin di sela-sela kesibukannya. Opsi lainnya, tamu dapat memanfaatkan fasilitas di dekat hotel untuk kegiatan luar ruangan, seperti bermain golf atau sekadar berlari pagi. Tanpa keluar hotel, tamu juga dapat membeli berbagai kebutuhan, mulai dari camilan hingga suvenir lokal, di berbagai gerai di dalam properti.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here