Bermain Bersama Alam di Hideout Beehive

Menginap di resor mewah? Sudah biasa. Bagaimana kalau bermalam di penginapan ramah lingkungan yang dikelilingi alam yang asri dan diiringi bunyi gemericik air sungai yang mengalun sepanjang waktu? Hideout Beehive yang sesuai namanya, letaknya tersembunyi dan jauh dari keramaian khas kota.

Penginapan yang dominan dengan material bambu dan kayu ini begitu nyaman dan privat, tepat bagi mereka yang ingin bercengkerama langsung dengan alam Bali yang khas dengan Gunung Agung, jajaran sawah, dan binatang peliharaan.

Nyaman Tiada Tara

Bangunan pondok bambu terdiri dari dua lantai yang interiornya menggunakan bahan-bahan tradisional. Di lantai bawah terdapat ruang tamu, dapur, kamar mandi dengan area pancuran dibuat di ruangan terbuka. Sedangkan di bagian atas, terdapat kamar tidur dengan kasur yang cukup luas dan satu ruangan untuk kasur tambahan. Kenyamanan lain adalah tamu dapat terbebas dari dunia luar dan menikmati liburan dengan leluasa karena koneksi Internet tidak berjalan cepat, sengaja dibuat demikian agar para tamu maksimal menikmati keunikan Beehive.

Bermain Bersama Tracy

Memang Beehive mengunggulkan pendekatan tamu dengan alam dan suasananya yang damai, tapi keunikan lain yang ditawarkan adalah kesempatan untuk berinteraksi dengan fauna yang ada di sekitar. Beehive diketahui menampung anjing dan kucing liar yang beredar sekitaran pondok, seperti Tracy – anjing ramah yang rajin menghampiri pondok dan bermain bersama para tamu. Bukan tidak mungkin jika ia merasa nyaman dan ikut tidur bersama tamu.

Why We Love It

Selain dekat dengan alam, tamu dapat melihat lebih dekat kehidupan dan kegiatan warga setempat di sekitaran sungai. Biasanya mereka menggunakan sungai untuk aktivitas mencuci baju, mandi, hingga melakukan ritual ibadah. Beehive juga menyiapkan fasilitas skuter yang dapat digunakan tanpa biaya tambahan selama menginap.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here