Tugu Jogja-New Selo, Gowes Menanjak ke Ketinggian 1.750 Mdpl

New Selo merupakan salah satu destinasi pilihan di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah untuk menikmati indahnya panorama pegunungan maupun sejuknya udara yang jauh dari polusi. Lokasinya strategis di antara Gunung Merapi dan Merbabu, selain dapat diakses dengan mudah dari pusat kota Yogyakarta.

Wisatawan umumnya mencapai tempat tersebut dengan naik motor ataupun mobil. Namun, tak sedikit pula pegiat olahraga yang datang kemari dengan mengayuh sepeda kesayangannya.

Foto: Instagram @sandy_nur_hasan

Selain untuk melepas penat dan mencari suasana baru, medan yang menanjak menuju New Selo dapat menjadi latihan tersendiri untuk meningkatkan kekuatan otot kaki. Bonusnya, mereka dapat menikmati pemandangan yang indah di sepanjang perjalanan.

Bila tertarik bersepeda ke New Selo, kamu bisa mengawali kegiatan ini dari pusat kota Yogyakarta, entah di kawasan Malioboro atau Tugu Jogja – tergantung lokasi menginap. Dari situ, lanjutkan perjalanan ke arah utara menyusuri Jalan Magelang menuju Desa Muntilan sejauh 26 km, lalu belok kanan ke Jalan Veteran.

Foto: Instagram @versus_sportphotography

Kalau pernah ke Ketep Pass, jalurnya sama, hanya saja New Selo letaknya lebih tinggi. Ketep Pass berada di ketinggian sekitar 1.100 mdpl, sementara New Selo di  1.750 mdpl.

Medan yang mulai menanjak ke Ketep Pass ini akan menjadi pemanasan sebelum mengayuh sepeda di tanjakan selanjutnya yang lebih berat dan menantang. Kalau sudah tak sanggup menggowes, kamu bisa istirahat dulu di Ketep Pass, sebelum melanjutkan perjalanan ke Desa Selo sejauh 15 km dengan medan yang masih terus menanjak.

Foto: Instagram @syahtiansuprayogi96

‘Pedas’ memang rasanya kaki saat mengayuh pedal sepeda, namun untungnya di sepanjang perjalanan kamu bisa menikmati pemandangan Gunung Merapi di sisi kanan maupun Merbabu di sisi kiri. Sesampainya di Desa Selo, tuntaskan perjalanan bersepedamu ke New Selo sejauh 2 km.

Jaraknya memang pendek, namun jangan diremehkan karena tingginya mencapai 200 meter. Perjuanganmu bersepeda melewati tanjakan demi tanjakan tentunya terbayar setibanya di New Selo.

Foto: Dok. Google Maps/Lenongarix 1

Saat cuaca sedang cerah, kamu bisa melihat gunung-gunung yang ada di sekitarnya, seperti Merapi dan Merbabu, atau bahkan Gunung Sumbing dan Sindoro di sisi timur serta Gunung Lawu di sisi barat. Puncaknya terkadang tertutup awan tebal, namun pemandangan di bawahnya tetap indah dengan hijaunya alam yang memanjakan mata.

Oh ya, jangan lupa berfoto di salah satu spotnya yang bertuliskan New Selo ya, sebagai bukti kamu sudah pernah bersepeda di sini! Spot lainnya juga tak kalah keren, seperti gardu pandang yang berlatarkan panorama gunung.

Puas berfoto, kamu bisa bersantai di warung sambil menyesap secangkir teh atau kopi hangat dan mengudap gorengan untuk mengisi perut. Setelah itu, kamu bisa melanjutkan perjalanan kembali ke Yogyakarta melalui jalur yang sebelumnya, atau memilih lewat Boyolali. Dari New Selo, jaraknya sekitar 67,5 km hingga sampai Tugu Jogja.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here