Jenuh di Tempat Kerja? Yuk Refreshing sambil Joging Mengitari Telaga Bedakah!

Foto: Dok. Google Maps/Ronin Haryono

Sedang jenuh di tempat kerja dan ingin melepas lelah setelah seminggu beraktivitas? Cobalah liburan sejenak untuk menyegarkan pikirkan biar kembali bersemangat melakukan rutinitas. Tak perlu ke tempat yang jauh, kamu bisa mencari destinasi terdekat dari lokasi tempat tinggal.

Di Wonosobo, misalnya, kamu bisa menuju Telaga Bedakah yang berada di kaki Gunung Sindoro. Telaga ini tak hanya menawarkan asrinya pepohonan di sekitarnya maupun pemandangan gunung yang eksotis sebagai latarnya, namun juga menyuguhkan indahnya panorama perkebunan teh yang terhampar luas.

Foto: Instagram @restu_najih

Perairan di telaga ini sendiri begitu jernih, sehingga ikan-ikan yang berenang di dasarnya pun dapat terlihat jelas dari permukaan. Fotografer pun kerap mengincar telaga ini sebagai objek foto karena airnya dapat memantulkan warna langit, gunung, dan pepohonan.

Karena ukurannya tak begitu luas, warga setempat kerap memanfaatkan tempat ini sebagai lokasi joging dengan rute mengelilingi telaga. Ada pula yang senam pagi di sekitar telaga, sementara yang lain tampak asyik mengitari danau dengan naik perahu.

Foto: Instagram @efendi_trij

Sembari beraktivitas, kamu bisa menikmati indahnya pemandangan telaga, terutama saat kabut turun dan menyelimuti kawasan tersebut. Duduk-duduk sambil berpiknik di salah satu spotnya pun bisa menjadi pilihan untuk bersantai.

Untuk memasuki kawasan telaga, kamu hanya dipungut biaya masuk Rp5.000 per orang serta biaya parkir Rp2.000 untuk motor dan Rp5.000 untuk mobil. Di luar itu, kamu bisa membayar biaya tambahan untuk menjajal fasilitas lain yang tersedia, seperti naik perahu mengitari telaga, flying fox untuk menikmati pemandangan dari ketinggian, hingga berkemah di camping ground.

Foto: Instagram @danarsibolang_

Buat kamu yang ingin sekalian bermalam di sana, pihak pengelola menyediakan paket yang sudah termasuk mengendarai mobil off-road melintasi perkebunan teh, melihat produksi pembuatan teh, dan menginap di homestay. Namun, sebelum kunjungan, lakukan reservasi terlebih dahulu.

Fasilitas lain di sini termasuk warung-warung makan, sehingga kamu tak perlu khawatir kelaparan saat berada di sana. Toilet yang bersih pun tersedia di beberapa titik. Jangan lupa berfoto di spot-spotnya yang fotogenik!

Foto: Instagram @to_mo_tret

Lokasi Telaga Bedakah tak begitu jauh dari pusat kota Wonosobo, yakni sekitar 13 km jauhnya, atau bisa ditempuh sekitar 30-40 menit berkendara. Buka setiap hari dari pukul 09:00 hingga 17:00, disarankan datang sedari pagi sebelum kabut turun untuk menikmati pemandangan telaga secara keseluruhan.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here