Menjajal Trek Downhill di Thekelan Bike Park

Foto: Instagram @wendyindra

Berbicara Thekelan, hal pertama yang biasanya terlintas adalah jalur pendakian Gunung Merbabu yang ada di Desa Batur, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. Namun kawasan ini sebenarnya juga menyimpan tempat seru untuk penyuka sepeda gunung.

Namanya Thekelan Bike Park. Lokasinya tak jauh dari base camp pendakian via Thekelan, sekitar 400 meter atau tak sampai lima menit berkendara. Akses kemari berupa jalan beraspal yang dapat dilintasi kendaraan roda dua maupun empat.

Foto: Instagram @arismaulana317

Karena terletak di kaki gunung Merbabu, pemandangan yang tersaji di sepanjang trek pun bakal memanjakan mata. Saat cerah, pemandangan di sekitarnya akan terlihat jelas dan menawarkan objek foto yang menarik. Sementara di kala mendung, suasananya tak kalah indah dengan kabut yang menyelimuti kawasan tersebut.

Sepanjang 2,1 km, trek downhill ini sebelumnya sempat ditutup untuk dibenahi dan direnovasi agar jalur tersebut aman dan nyaman saat digunakan. Warga sekitar dibantu oleh komunitas sepeda untuk merampungkan proyek tersebut. Per Maret 2021, bike park tersebut telah dibuka dan dapat dinikmati oleh umum.

Foto: Instagram @thekelanbikepark

Kini, selain jalur alam berupa jalan tanah dengan tanaman rimbun di sekitarnya dan panorama gunung di kejauhan, bike park ini juga menawarkan obstacle buatan. Sebut saja table top, berm, hingga drop.

Tak perlu khawatir bagi pemula atau yang baru pertama kali bersepeda di sini. Di beberapa titik telah disediakan papan petunjuk, sehingga tak kaget saat tiba-tiba menjumpai obstacle. Tentu saja biar cepat hafal medannya, tak ada cara lain selain mengelilingi trek tersebut beberapa kali.

Foto: Instagram @ferrypanxadiyanto

Banyak komunitas penyuka sepeda gunung yang rela jauh-jauh datang kemari untuk menjajal trek di sini. Tak sedikit pula yang datang dari luar Jawa Tengah, seperti Jakarta.

Kalau kamu tertarik datang kemari, kamu bisa mengakses bike park ini dari pusat kota Semarang dengan berkendara sejauh 1,5 jam. Opsi lainnya, kamu bisa mencapainya dari Magelang dengan waktu tempuh sekitar satu jam.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here