Berlari sambil Menikmati Keindahan Danau di Taman Situ Lembang

Foto: Instagram @rahmatrizky93

Jakarta Pusat memiliki sejumlah taman kota yang cocok untuk melarikan diri dari penatnya rutinitas maupun melakukan sejumlah aktivitas olahraga. Salah satunya yang mudah diakses adalah Taman Situ Lembang yang terletak di Jalan Lembang Terusan D59, Menteng.

Berada tak jauh dari Taman Suropati, taman ini memiliki keistimewaan tersendiri berkat keberadaan danau buatan di tengahnya. Danau tersebut sudah ada sejak zaman kolonial Belanda sebagai reservoir Kali Cideng.

Foto: Instagram @temantaman.jkt

Selain menyuguhkan keindahan bunga teratai maupun pepohonan rimbun di sekelilingnya, danau tersebut juga kerap menjadi tempat angsa dan bebek berenang. Tak hanya itu, tersedia pula spot untuk memancing yang difavoritkan pemancing. Pasalnya, selain gratis, mereka bisa membawa pulang hasil tangkapannya, seperti ikan lele, gabus, dan mujair.

Pengunjung diperbolehkan memancing di sana dengan membawa alat pancing sendiri. Dengan suasana sekitar yang teduh, tak jarang orang rela berjam-jam menghabiskan waktunya di sini untuk memancing.

Foto: Instagram @rahmatrizky93

Selain sebagai tempat rekreasi, Taman Situ Lembang juga kerap dimanfaatkan sebagai tempat untuk berlari atau berjalan santai. Di kawasan tersebut sudah tersedia trek joging yang nyaman dengan lintasan berupa paving block.

Saat ini, Taman Situ Lembang merupakan salah satu destinasi yang masih ditutup untuk mencegah timbulnya klaster baru Covid-19. Namun, kamu masih berlari di sisi luar taman dengan satu putaran sekitar 500 meter jauhnya.

Foto: Instagram @temantaman.jkt

Selain itu, kamu bisa menjadikannya sebagai salah satu destinasi untuk rute larimu di Menteng. Apalagi di kawasan tersebut terdapat sejumlah taman yang lokasinya berdekatan. Dengan begitu, kegiatan olahragamu tak akan membosankan karena bisa mengunjungi beberapa tempat sekaligus.

Fasilitas lain yang tersedia di taman ini adalah arena bermain untuk anak-anak, bangku-bangku yang tersebar di sejumlah sudut untuk bersantai sambil memandangi danau, maupun peralatan fitness sederhana yang bisa digunakan siapa saja untuk berolahraga.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here