Kehabisan ide untuk melewatkan akhir pekan di Jakarta? Atau ingin mencari sesuatu yang baru untuk mengisi liburan bersama keluarga? Coba kunjungi HOLEO Golf & Museum yang terletak di Jalan Cilamaya No. 3, Cideng, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.
Sesuai namanya, atraksi wisata ini menghadirkan tempat untuk bermain mini golf sekaligus tempat untuk berfoto sepuasnya dengan latar Instagenik di dessert museum. Tim Getlost.id berkesempatan mengunjungi museum ini Minggu lalu (8/1/2023) dan mengintip langsung apa saja yang ditawarkan museum yang baru beroperasi dua bulan ini.
Harga Tiket
Terletak di area permukiman, museum ini dapat ditemui dengan mudah berkat papan bertuliskan HOLEO di façade bangunannya yang bercat putih. Suasana sekitarnya sepi, karena memang letaknya tak persis di jalan raya. Siang itu, hanya beberapa mobil dan motor saja yang terpakir di depannya.
Memasuki pintu masuknya yang bercat oranye, staf yang ramah menyambut kami. Bila sudah membeli tiket secara daring, seperti via Tiket.com dan Ayola, kamu bisa langsung menunjukkan bukti pembelian ke staf. Sementara yang belum, tak perlu khawatir, karena kamu bisa membelinya langsung di tempat.
Harga tiket untuk bermain mini golf adalah Rp80 ribu untuk Senin-Jumat dan Rp90 ribu untuk Sabtu-Minggu. Biaya tersebut sudah termasuk biaya sewa satu putter dan satu golf ball dengan durasi maksimal tiga jam.
Harga tiket untuk kunjungan ke dessert museum juga sama dengan durasi maksimal tiga jam. Bedanya, kamu akan mendapatkan satu painting kit maupun satu kanvas atau tote bag untuk melukis.
Menurut staf HOLEO Golf & Museum, kebanyakan pengunjung memilih untuk membeli tiket All-Access seharga Rp129 ribu untuk Senin-Jumat dan Rp149 ribu untuk Sabtu-Minggu. Durasi maksimal di masing-masing area tiga jam.
Opsi lainnya, kamu bisa memilih tiket Unlimited All-Access seharga Rp179 ribu untuk Senin-Jumat dan Rp199 ribu untuk Sabtu-Minggu. Untuk tiket ini, pengunjung bebas berlama-lama di museum tanpa batasan waktu.
Khusus anak-anak usia di bawah 12 tahun wajib didampingi oleh satu orang dewasa. Ada biaya tambahan untuk setiap pendamping dewasa, yakni Rp20 ribu. Anak-anak usia di atas 12 tahun membayar harga tiket normal.
Mini Golf Bertema Empat Musim
Saat kami datang, hanya beberapa pengunjung saja yang bermain mini golf, sementara yang lain asyik melukis di dessert museum. Memanfaatkan hal ini, kami memilih untuk bermain mini golf terlebih dahulu. Tak lupa, kami meminta bantuan staf untuk mengajarkan cara memegang dan mengayunkan putter golf yang benar.
Bila ingin berkompetisi dengan teman, kamu juga bisa mengisi score card. Skor yang ditulis adalah jumlah ayunan yang dilakukan untuk memasukkan bola ke hole. Semakin sedikit tentu semakin baik.
Area bermain mini golf terbagi menjadi empat, dengan masing-masing didesain berdasarkan empat musim, dari Spring, Summer, Fall, hingga Winter. Total ada 18 hole yang tersedia di sini, dengan hole pertama terletak di area Spring.
Masing-masing hole memiliki rintangannya sendiri, dari medan yang bergelombang, menikung tajam, atau bahkan terhalang oleh benda-benda seperti sepeda. Tak jarang bola terlempar ke luar hole karena terlalu kencang memukul. Permainan ini tentunya semakin seru bila dimainkan ramai-ramai bersama teman atau keluarga.
Dessert Museum
Puas bermain mini golf, kami menuju dessert museum yang terletak di lantai dua. Setelah menaiki tangga, ruangan pertama yang terlihat adalah Painting Room yang luas dengan deretan meja lapang dan kursi putih, selain juga bean bag warna-warni.
Di sinilah tempat para pengunjung menuangkan kreativitasnya di atas kanvas ataupun tote bag dengan berbekal painting kit yang sudah disediakan pihak HOLEO Golf & Museum.
Di salah satu dinding tampak terpajang hasil karya pengunjung. Ya, pengunjung memiliki dua pilihan setelah menyelesaikan karyanya, entah memajangnya di museum ataupun membawa pulang untuk kenang-kenangan.
Di sekitar Painting Room, kamu bisa menjumpai beberapa pintu yang mengarah ke beberapa ruangan tematik. Sebut saja Banana Room, Donut Room, Disco Room, Pink Room, Hydroponic Ice Cream, hingga Secret Garden.
Di masing-masing ruangan tersebut, kamu bisa berfoto sepuasnya dengan latar unik. Dengan pencahayaan yang baik, hasil fotonya dijamin apik untuk dipajang di media sosial.
Bagaimana? Tertarik kemari untuk bermain mini golf sekaligus berburu foto? Buruan datang sebelum atraksi ini semakin viral di media sosial dan mesti mengantre panjang untuk menjelajahinya! HOLEO Golf & Museum buka setiap harinya mulai pukul 09:00 hingga 20:00. Jangan lupa ikuti akun Instagram @holeomuseum untuk info promo terbarunya.
Teks: Melinda Yuliani