Bersepeda ke Curug Nangga, Air Terjun Menawan di Banyumas

Banyumas tak hanya terkenal dengan beragam sajian kulinernya yang khas dan menggugah selera. Kawasan ini juga menyimpan banyak pilihan destinasi wisata alam untuk kamu para penyuka petualang maupun pemburu foto.

Buat kamu yang gemar bersepeda, salah satu tujuan yang bisa kamu pilih adalah Curug Nangga yang terletak di Desa Petahunan, Kecamatan Pekuncen, Banyumas. Dari Purwokerto, jaraknya sekitar 28 km dengan jalur melalui permukiman warga maupun persawahan.

Sekitar 5 km sebelum sampai lokasi, jalurnya dipenuhi kelokan yang tajam dan naik turun. Karena itu, selain persiapan fisik, pastikan sepeda dalam kondisi prima. Jangan lupa juga membawa peralatan yang dibutuhkan untuk berjaga-jaga bila ban bocor atau ada masalah lainnya.

Curug Nangga sempat viral di media sosial beberapa tahun lalu karena penampakannya yang bagai di negeri dongeng. Air terjunnya tampak tinggi dan bertingkat-tingkat, sementara di sekitarnya dipenuhi pepohonan rimbun. Tak heran bila banyak orang yang kemudian penasaran untuk mengunjunginya.

Berada di ketinggian sekitar 400 mdpl, Curug Nangga memiliki tujuh tingkatan teras, yang masing-masing tingginya bervariasi, yakni mulai 10 sampai 20 meter. Dari sini jugalah nama curug ini berasal. Nangga diambil dari kata tangga, karena memang bila dilihat dari jauh, air terjun tersebut tampak seperti tangga.

Suasananya begitu asri dan hawanya sejuk, terutama karena lokasinya yang memang berada di perbukitan. Sembari memandangi panoramanya, kamu bisa menikmati berendam atau bermain air di kolam yang terbentuk di bawah air terjun.

Opsi lainnya, kamu bisa mencoba memanjat bebatuan untuk menaiki ‘tangga’ di air terjun tersebut. Namun karena bebatuannya sangat licin, berhati-hatilah saat melangkah.

Curug Nangga bisa cukup ramai saat hari libur atau akhir pekan. Karena itu, bila ingin memotret air terjun tersebut dan menikmati suasananya tanpa keramaian orang, datanglah di hari biasa. Waktu terbaiknya adalah pagi hari ketika cuaca cerah untuk mendapatkan hasil foto yang ciamik.

Sebelum bersepeda kemari, siapkan perbekalan, kamera, maupun baju ganti. Bawa pula uang tunai untuk membayar tiket masuk sebesar Rp10 ribu atau bila ingin membeli makanan dan minuman di warung.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here