Taman Maccini Sombala, Tempat Olahraga Favorit Warga Makassar

Foto: Dok. Google Maps/Idhol Abdullah

Makassar tak hanya terkenal dengan wisata kulinernya. Di kota ini, banyak destinasi menarik yang bisa kamu kunjungi. Sebut saja Taman Maccini Sombala yang, sesuai namanya, terletak di Kelurahan Maccini Sombala, Kecamatan Tamalate, persis di depan Universitas Atma Jaya Makassar.

Dari Pantai Losari, kamu bisa mencapai taman ini dengan berkendara sekitar 15 menit saja. Kalau pernah ke Masjid Muhammad Cheng Hoo, taman ini terletak tak jauh dari sana, hanya sekitar 1 km jauhnya dengan akses via Jalan Manunggal 22.

Foto: Dok. Google Maps/Rahmat Ridha

Di taman seluas empat hektar ini, kamu bisa menikmati rindangnya pepohonan maupun sejumlah tanaman yang berbunga di musimnya. Karena lokasinya dekat perairan, kegiatan memancing pun bisa dilakukan di sini.

Untuk mengakses taman ini tak perlu membayar tiket masuk, alias gratis, sehingga banyak warga setempat yang datang kemari untuk sekadar melepas penat bersama teman dan keluarga. Areanya yang luas juga membuat taman ini kerap dijadikan lokasi untuk berolahraga.

Foto: Dok. Google Maps/Shilvia Aulia Tiffany

Kamu bisa menyusuri trek jogingnya yang dibuat mengelilingi area taman. Sementara yang membawa sepeda bisa gowes santai di jalurnya yang lebar sembari menikmati udara segar dan kicauan burung yang merdu.

Jalur joging dan bersepeda di sini panjangnya mencapai 1,1 km. Lumayan, kan, untuk membakar kalori setelah berhari-hari wisata kuliner di Makassar?

Foto: Dok. Google Maps/Idhol Abdullah

Kalau ingin bersantai, kamu bisa duduk-duduk di bangku taman atau di dalam gazebo yang teduh. Hamparan rerumputannya yang luas pun bisa kamu manfaatkan untuk berpiknik bersama keluarga. Cukup siapkan bekal sebelum berkunjung kemari.

Buat kamu yang suka berfoto, jangan lupa bawa kamera untuk mengambil gambar di spot-spotnya yang fotogenik, entah di taman-taman mininya yang indah, atau di lapangannya yang luas dengan motif bunga besar. Jangan lewatkan pula area perkebunannya yang ditamani berbagai tanaman, seperti jambu, mangka, dan melon. Kalau sedang musim panen, kamu bahkan bisa berkesempatan untuk memetik dan mencicipi secara langsung berbagai buah di taman ini.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here