Mengenal Istana Changdeok, Lokasi Syuting Utama Serial “Kingdom”

Terletak di dalam taman luas di Jongno-gu, Seoul, Istana Changdeok (atau Changdeokgung dalam bahasa Korea) semakin populer setelah menjadi lokasi syuting utama untuk serial “Kingdom” (2019).

Dibangun abad 15, Changdeokgung adalah istana kedua yang dibangun kaisar sebagai rumah peristirahatan, setelah Istana Gyeongbuk hancur ketika Jepang menginvasi Korea pada abad 16. Raja Seongjong, rasa kesembilan dari Dinasti Joseon kemudian mengungsi ke Changdeok dan seiring waktu, istana tersebut berubah fungsi menjadi istana utama untuk menggantikan Gyeongbokgung. Karena sebagian besar dari 27 raja Dinasti Joseon tinggal di Changdeokgung, istana ini merupakan yang paling terawat di antara kelima istana yang ada di Seoul.

Layout istana ini sendiri sangat berbeda dari Gyeongbukgung yang bergaya Tiongkok dan semua bangunannya terlihat dari gerbang karena terletak pada garis lurus. Sebaliknya, Changdeokgung dibangun dengan mengikuti kontur alam, sehingga bangunannya lebih tersembunyi dari gerbang dan membutuhkan akses yang berliku.

Gaya arsitekturnya juga mengedepankan arsitektur khas Korea, sehingga dinobatkan UNESCO sebagai Situs Warisan Dunia yang patut dilindungi. UNESCO menganggap penting istana ini karena merupakan lambang jati diri warga Korea.

Secret Garden

Salah satu hal paling istimewa di Changdeokgung adalah secret garden-nya yang disebut Biwon dan berada di belakang istana, serta masih menyimpan pohon-pohon berusia 300 tahun dengan beberapa danau, paviliun, dan kuil indah.

Walau namanya taman, Biwon tidak seperti taman yang tertata rapi di istana-istana lain, melainkan lebih mirip hutan yang terhampar mengikuti kontur perbukitan tempatnya berada. Hal ini karena sang raja ketika itu menginstruksikan agar Biwon minim campur tangan manusia dan dibiarkan alami. Karena didominasi pepohonan, saat terbaik untuk berkunjung ke sini adalah di musim gugur, ketika daun-daun menguning dan memerah sebelum berjatuhan ke tanah.

Untuk berkeliling Biwon yang luas ini, tersedia tur berjalan kaki selama 90 menit dengan pemandu yang disediakan oleh pengelola istana. Tur dimulai dari Huwon Entrance, kemudian dilanjutkan ke Buyongji Pond, Bullomun Gate dan Aeryeonji Pond, Jondeokjeong Pavilion dan Pyeomusa House, Ongnyucheon Stream, dan berakhir di Yeonggyeongdang House.

Sebagai informasi, peserta tur juga dapat melihat Gwallamjeong Pavilion yang merupakan salah satu lokasi syuting paling berkesan dalam “Kingdom”. Tanpa mengikuti tur, Anda tidak dapat melihat paviliun cantik yang menghadap Aeryeonji Pond ini.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here