World Travel & Tourism Council (WTTC) baru-baru ini mengumumkan para pemenang Tourism for Tomorrow Awards. Memasuki tahun penyelenggaran yang ke-15, ajang ini berlangsung pada 3 hingga 4 April 2019 selama WTTC Global Summit di Seville, Spanyol, untuk merayakan inisiatif pariwisata yang menginspirasi dan mengubah dunia.
Pemenang Tourism for Tomorrow Awards 2019 dipuji dan diakui untuk praktik bisnis yang menyeimbangkan kebutuhan manusia, bumi, dan keuntungan dalam sektor perjalanan dan pariwisata. Para pemenang ini juga mempromosikan pertumbuhan inklusif dan memberikan komitmen yang kuat untuk mendukung transformasi dalam praktik bisnis dan perilaku konsumen menuju sektor yang lebih sadar lingkungan.
Adapun pemenang Tourism for Tomorrow Awards 2019 adalah sebagai berikut.
- Climate Action Award – Bucuti & Tara Beach Resort, Aruba
- Investing in People Award – Lemon Tree Hotels, India
- Destination Stewardship Award – St. Kitts Sustainable Destination Council, St. Kitts and Nevis
- Social Impact Award – Awamaki, Peru
- Changemakers Award – SEE Turtles, Amerika Serikat
Para juri untuk penghargaan ini adalah sekelompok ahli independen yang dipimpin oleh Graham Miller selaku Dekan Eksekutif sekaligus Profesor Keberlanjutan dalam Bisnis di University of Surrey, dan terdiri akademisi, pemimpin bisnis, LSM, dan perwakilan pemerintah yang mempersempit daftar peserta dari 183 menjadi hanya 15 finalis. Proses penjurian tiga tahap ini termasuk tinjauan menyeluruh dari semua peserta, diikuti oleh evaluasi di tempat untuk para finalis dan inisiatif mereka.
Pemenang dari setiap kategori ditentukan oleh Komite Seleksi Pemenang Tourism for Tomorrow Awards 2019 yang diketuai oleh Fiona Jeffery selaku Pendiri Just a Drop, dan terdiri dari Wolfgang M. Neumann, Direktur Non-Eksekutif dan Penasihat Strategis Global Hospitality di Sektor Perjalanan dan Pariwisata; John Spengler, Akira Yamaguchi Professor of Environmental Health and Human Habitation, Harvard T.H. Chan School of Public Health; dan Louise Twining-Ward, Senior Private Sector Specialist, Global Tourism Team, World Bank.
Daftar lengkap para pemenang dan finalisnya adalah sebagai berikut.
Climate Action Award, untuk organisasi yang melakukan pekerjaan signifikan dan terukur demi mengurangi skala dan dampak perubahan iklim.
- Pemenang: Bucuti & Tara Beach Resort, Aruba
- Finalis: The Brando, Tetiaroa Private Island, Polinesia Prancis
- Finalis: Tourism Holdings Limited, Selandia Baru
Investing in People Award, untuk organisasi yang melakukan investasi pada karyawannya yang bertalenta dan memberikan kebebasan bagi mereka untuk menciptakan dan mewujudkan ide-ide baru.
- Pemenang: Lemon Tree Hotels Limited, India
- Finalis: Reserva do Ibitipoca, Brasil
- Finalis: Shanga by Elewana Collection, Tanzania
Destination Stewardship Award, untuk organisasi yang memajukan suatu destinasi dan menonjolkan identitas unik yang mereka miliki demi kepentingan warga setempat dan wisatan.
- Pemenang: St. Kitts Sustainable Destination Council, St. Kitts and Nevis
- Finalis: Grupo Rio da Prata, Jardim and Bonito, Brasil
- Finalis: Masungi Georeserve, Filipina
Social Impact Award, untuk organisasi yang meningkatkan orang dan tempat mereka bekerja untuk lebih baik lagi.
- Pemenang: Awamaki, Peru
- Finalis: Intrepid Group, Australia
- Finalis: Nikoi Island, Indonesia
Changemakers Award, yang tahun ini fokus pada organisasi yang memerangi perdagangan satwa liar melalui pariwisata berkelanjutan.
- Pemenang: SEE Turtles, Amerika Serikat
- Finalis: Kelompok Peduli Lingkungan Belitung (KPLB), Indonesia
- Finalis: The Cardamom Tented Camp, Kamboja