18 Tempat di Dunia Ini Paling Sering Masuk Instagram

Sebuah studi dari perusahaan asuransi Schofield di tahun 2017 menunjukkan bahwa semakin bagus suatu tempat unfuk difoto dan diunggah ke Instagram, semakin banyak pula generasi milenial yang berdatangan ke sana. Terinspirasi dari hasil penelitian tersebut, Winfields Outdoors kemudian menyusun daftar dari 18 tempat di dunia yang paling sering masuk Instagram berdasarkan jumlah tagar yang diberikan pengguna Instagram pada tempat tersebut.

Central Park di New York menempati peringkat pertama dalam daftar tersebut dengan lebih dari 5,8 juta tagar yang digunakan pengguna Instagram. Menara Eiffel berada di urutan selanjutnya dengan sekitar 4,7 tagar, sementara Times Square di New York menempati peringkat ketiga dengan 3,2 juta tagar.

Daftar lima besar tersebut diakhiri dengan Big Ben di London yang tagarnya digunakan 2,7 kali dan Grand Canyon di Arizona dengan 2,7 juta tagar. Selanjutnya, ada London Eye di Inggris (2,5 juta tagar), Burj Khalifa di Uni Emirat Arab (2,4 juta tagar), Musée du Louvre di Paris (2,3 juta tagar), dan dua jembatan Amerika – Brooklyn Bridge dengan 2,3 juta tagar dan Golden Gate Bridge di San Francisco dengan 2,2 juta tagar.

Landmark terkenal lainnya yang tidak masuk sepuluh besar tetapi masih ada dalam daftar tersebut adalah Niagara Falls di Ontario, Kanada; Patung Liberti; Sagrada Familia di Barcelona, Spanyol; Colosseum di Roma, Italia; reruntuhan Machu Picchu di Peru; dan Angkor Wat di Kamboja.

Berikut adalah daftar lengkap 18 tempat di dunia yang paling sering masuk Instagram.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here