10 Pantai di Dunia yang Paling Sering Masuk Instagram

Sudah tak sabar lagi liburan ke pantai? Kecuali tinggal di wilayah pesisir, sulit memang untuk mewujudkan kunjungan ke pantai, terlebih dengan berbagai aturan dan pembatasan perjalanan yang hingga kini masih berlaku karena pandemi Covid-19.

Sebagai gantinya, Anda dapat mulai merencanakan liburan ke pantai dengan melihat-lihat media sosial untuk mencari tahu destinasi mana yang tengah populer di kalangan warganet maupun wisatawan.

Untuk memudahkan pencarian, baru-baru ini Inkifi, penyedia jasa cetak foto, telah merilis daftar 10 pantai yang paling sering masuk Instagram. Lima dari 10 pantai ini terletak di Amerika Serikat, namun bukan berarti pantai-pantai di negara lain tak kalah indahnya.

Berikut adalah daftar lengkapnya.

10. Skagen, Denmark

Terletak di ujung utara Denmark, Skagen merupakan salah satu destinasi tepi laut yang unik untuk dikunjungi karena merupakan tempat pertemuan antara Laut Baltik dengan Laut Utara. Wisatawan dapat berjalan atau bersepeda hingga ke Grenen, titik tempat pertemuan dua perairan tersebut.

9. Maya Bay, Thailand

Meski telah tutup selama dua tahun untuk wisatawan, Maya Bay masih berhasil masuk dalam daftar ini. Ya, destinasi yang namanya melambung karena menjadi latar film “The Beach” (2000) yang dibintangi Leonardo DiCaprio ini memang memukau dengan perairan pirus dan tebing-tebing tinggi di sekelilingnya.

8. Los Roques, Venezuela

Nama Los Roques bukan merujuk pada satu pantai, namun sebuah kepulauan kecil di lepas pantai daratan utamanya. Di sinilah wisatawan dapat melakukan island hopping ke lebih dari 300 pulau dengan perairan yang terkenal untuk snorkeling, scuba diving, dan aktivitas air lainnya.

7. Paradise Beach, Croatia

Pantai yang ramah keluarga ini tak cuma menawarkan hamparan pasir putih dan perairan biru yang jernih, namun juga berbagai fasilitas hiburan yang bisa dinikmati bersama teman dan keluarga, seperti seluncur air, kapal kayuh, dan masih banyak lagi.

6. Panama City Beach, Florida

Merupakan destinasi musim semi favorit, Panama City Beach merupakan kota pesisir yang terkenal akan pantai-pantai berpasirnya yang membentang jauh di depan perairan Teluk Meksiko yang tenang dan jernih.

5. Daytona Beach, Florida

Terkenal dengan Daytona International Speedway, yang setiap Februari menggelar ajang balap mobil Nascar Daytona 500, pantai ini memiliki pasir yang keras, sehingga pengunjung boleh menyetir di beberapa areanya.

4. Bondi Beach, Australia

Pantai ini mungkin paling sering tampil pada kartu pos, tayangan televisi, dan film dibandingkan pantai-pantai lain di Australia. Termasuk dalam Australian National Heritage List pada 2008, pantai yang membentang sepanjang satu kilometer dengan pasir halus keemasan ini juga populer di kalangan warga setempat untuk berolahraga.

3. Laguna Beach, California

Kota pesisir kecil di Orange County, California ini tak hanya terkenal dengan deretan galeri seninya, namun juga pantai-pantainya yang populer untuk berselancar.

2. Venice Beach, California

Terkenal dengan suasananya yang bohemian, Venice Beach merupakan kota pantai dengan hamparan pasir putih yang sering digunakan untuk bermain voli maupun sekadar berjemur. Bila beruntung, Anda bahkan bisa melihat sekilas artis-artis Hollywood ternama yang sedang berlibur di sini.

1. Miami Beach, Florida

Terhubung oleh jembatan dengan daratan utama Miami, kota ini terutama terkenal dengan garis pantainya yang memanjang, dari North Shore Open Space Park, melewati Lummus Park dengan jajaran pohon palem, hingga South Pointe Park. Perairan yang selalu hangat sepanjang tahun, pasirnya yang berkilau keemasan saat terkena sinar matahari, dan penjaga pantai ikonis yang selalu awas mengamati suasana sekitar merupakan beberapa alasan yang menjadikan tempat ini fotogenik dan selalu menjadi favorit di kalangan wisatawan.

Teks: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here