Gunung Laya merupakan salah satu destinasi pendakian yang terletak di Desa Antajaya, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Bogor. Setinggi 519 mdpl, gunung ini lebih cocok disebut bukit. Namun meski terbilang rendah, jangan pernah meremehkan jalur pendakiannya karena tergolong sulit, bahkan untuk yang sudah terbiasa mendaki.
Pasalnya, bukit yang puncaknya lancip ini memiliki jalur pendakian ekstrem dengan kemiringan nyaris 90 derajat. Sensasinya serasa melakukan panjat dinding! Tak hanya medannya yang terjal, jalur pendakiannya pun tak mudah ditemukan karena banyak yang sudah tertutup oleh tanaman liar, sementara rerumputannya pun begitu tinggi.
Untungnya, warga setempat menyadari potensi wisata di Gunung Laya dan mulai mengelola kawasan tersebut dengan baik. Di jalur pendakiannya pun sudah terpasang tali webbing untuk memudahkan pendaki sampai ke puncak.
Layaknya menyusuri hutan belantara, kamu akan menjumpai pepohonan dengan akar gantung yang besar maupun tanaman lain yang tumbuh liar dan kerap menutupi jalur pendakian. Biar aman dan nyaman, kenakan pakaian berlengan panjang maupun celana panjang untuk melindungi tubuh dari ranting-ranting kecil yang tajam atau semak berduri.
Sesampainya di puncak, kamu bisa melihat lautan awan maupun pemandangan puncak-puncak di sekitar Gunung Laya. Tak hanya itu, hamparan sawah hijau yang terbentang di bawah pun dapat terlihat dari sini. Kalau beruntung, kamu bisa melihat burung-burung yang beterbangan dari tebing Gunung Kembar ke Gunung Laya atau sebaliknya. Panoramanya terutama indah saat matahari terbit maupun terbenam, sehingga tak sedikit yang datang kemari untuk sekalian berkemah.
Di puncak ada area camping dengan lahan yang datar, namun tempatnya terbatas. Sumber air juga hanya tersedia dekat base camp. Jadi, kalau berniat bermalam di puncak, pastikan untuk membawa sendiri perlengkapan maupun perbekalan yang cukup ya.
Bila tertarik menantang adrenalin di Gunung Laya, kamu bisa langsung menuju Bukit Cihalimun Pinus. Jalur pendakian menuju puncak Gunung Laya dimulai dari bukit tersebut. Lokasinya bisa kamu temukan dengan mudah di Google Maps, dengan lama berkendara sekitarĀ 2,5-3 jam berkendara dari pusat kota Bogor atau Jakarta.
Dari sana, kamu bisa menitipkan kendaraan dengan biaya Rp5 ribu per hari. Untuk mendaki ke Gunung Laya, kamu juga akan dikenakan biaya mendaki maupun berkemah sebesar Rp10 ribu per orang.
Teks: Melinda Yuliani