ComplexCon, festival budaya pop terbesar dari Amerika Serikat, akan kembali hadir di Hong Kong pada 21-23 Maret 2025. Acara ini menjadi destinasi wajib bagi traveler Indonesia yang gemar dengan mode, musik, sneakers, seni, dan street culture. Digelar di AsiaWorld-Expo, Chek Lap Kok, Hong Kong, festival ini menawarkan pengalaman lengkap dengan konser, pameran brand eksklusif, zona esports, hingga festival kuliner yang menggoda.
Bagi penggemar musik, ComplexCon Hong Kong 2025 menghadirkan lineup spektakuler dengan lebih dari 40 artis ternama. Beberapa di antaranya adalah Metro Boomin, Quavo, MC Jin, Digi Ghetto, THOMEBOYDONTKILL, ZICO, B.I, CHANGMO, Sik-K, Lil Moshpit, ¥ellow Bucks, JACE, Shuzo, hingga NJZ (sebelumnya dikenal sebagai NewJeans) yang akan tampil sebagai bintang utama pada hari terakhir. Konser ini menjadi daya tarik utama bagi traveler yang ingin merasakan atmosfer festival musik dengan nuansa urban dan internasional.

Selain konser, festival ini menghadirkan lebih dari 150 brand ternama di Complex Marketplace, menawarkan berbagai koleksi eksklusif bagi para pengunjung yang ingin berbelanja fashion dan sneakers edisi terbatas. Tak hanya itu, sesi diskusi di ComplexCon(versations) juga menjadi daya tarik tersendiri, menghadirkan figur-figur kreatif dari dunia mode, seni, dan hiburan untuk berbagi wawasan seputar tren budaya terkini.
Traveler Indonesia yang juga penggemar esports bisa menikmati ESPORTS Zone yang dipersembahkan oleh HSBC One. Zona ini menghadirkan berbagai aktivitas gaming yang menggabungkan elemen budaya pop dan teknologi, menjadikannya spot menarik bagi pencinta game. Sementara itu, pecinta kuliner dapat menikmati pengalaman gastronomi melalui Family Style Food Festival, yang menghadirkan ragam hidangan dari chef ternama dan brand makanan terkenal.

Bagi traveler Indonesia yang ingin menghadiri festival ini, tiket dengan harga spesial tersedia melalui MOVETIX di platform AirAsia MOVE. Diskon 30 persen untuk tiket tiga hari Complex Live! bisa didapatkan secara eksklusif, memberikan akses penuh ke area konser T2 Standing selama tiga hari. MOVETIX juga menawarkan tiket harian dengan diskon 25 persen untuk 21 dan 22 Maret, menjadikannya pilihan fleksibel bagi wisatawan yang ingin menikmati suasana festival tanpa harus mengikuti seluruh rangkaian acara.
Tiket ini hanya tersedia secara eksklusif di platform MOVETIX dan tidak dapat ditemukan di platform lainnya. Untuk membeli tiket, silakan mengakses aplikasi AirAsia MOVE, memilih ikon ‘Events & Activities’ di halaman utama, lalu mencari kategori tiket yang diinginkan untuk ComplexCon Hong Kong 2025.

Perjalanan ke Hong Kong pun semakin mudah dengan penerbangan langsung dari Jakarta (CGK) ke Hong Kong (HKG) menggunakan AirAsia Indonesia dan berbagai maskapai lainnya. Untuk akomodasi, traveler bisa memanfaatkan promo diskon hotel hingga Rp170 ribu dengan kode MOVEHOTELS50 di AirAsia MOVE. Paket bundling SNAP! yang menggabungkan tiket pesawat dan hotel juga menawarkan diskon tambahan hingga Rp200 ribu dengan kode promo SNAPNOW, menjadikan perjalanan lebih hemat dan praktis.
Dengan lineup artis internasional yang spektakuler, berbagai pengalaman interaktif, serta penawaran tiket eksklusif, ComplexCon Hong Kong 2025 menjadi salah satu festival yang patut diantisipasi oleh para penggemar budaya pop. Bagi yang ingin mendapatkan informasi terbaru mengenai festival ini serta berbagai promo lainnya, bisa mengikuti akun Instagram @airasiamove.id atau mengunduh aplikasi AirAsia MOVE di App Store dan Google Play Store.