Padang memang menarik untuk wisata kuliner dengan deretan masakan autentik yang menanti untuk dicoba. Namun, di sela-sela menimbun kalori, jangan lupa untuk berolahraga agar tetap sehat meski sedang liburan.
Tak perlu jauh-jauh ke pinggir kota untuk mencari tempat yang sejuk nan asri untuk berolahraga. Di dekat pusat kota, ada satu tempat yang bisa kamu tuju, yakni Gunung Padang.
Walau namanya gunung, tempat ini sebenarnya berupa bukit mungil dengan ketinggian sekitar 80 mdpl. Namun masyarakat setempat menamainya gunung karena merupakan lokasi tertinggi di sekitar pusat kota untuk menikmati pemandangan yang indah.
Terletak di seberang selatan dari muara Sungai Batang Arau, Gunung Padang dapat kamu capai dengan menyeberang melintasi Jembatan Siti Nurbaya. Setelah itu, belok kiri dan ikuti jalan hingga tiba di gerbang masuk kawasan wisata Gunung Padang.
Sesampainya, kamu bisa langsung membeli tiket di loket, kemudian menyusuri jalan setapak menanjak hingga ke puncak. Kalau berjalan santai, kamu bisa menempuhnya dalam waktu sekitar 15 sampai 30 menit. Bila sambil berlari tentu lebih cepat.
Selagi ke atas, kamu akan menjumpai sejumlah bunker peninggalan masa penjajahan Jepang di sisi kiri. Tak sedikit wisatawan yang datang kemari bersama pemandu untuk mencari tahu kisah-kisah seputar Gunung Padang.
Menjelang puncak, kamu bisa melihat sebuah celah batu dengan tangga menurun. Konon, tempat tersebut merupakan lokasi makam dari Siti Nurbaya, tokoh fiktif dalam novel ‘Siti Nurbaya: Kasih Tak Sampai’ karya Marah Rusli.
Teruskan langkah hingga ke puncak Gunung Padang untuk melihat sebuah taman asri yang berhiaskan pepohonan rindang. Dinamai Taman Siti Nurbaya, taman ini senantiasa teduh meski sinar mentari sedang terik di siang hari.
Suasana sekitar yang damai membuat pikiran rileks dan hati tenang, pas untuk bersantai sejenak dan menjauhkan diri dari keramaian kota. Selagi duduk santai untuk melepas lelah, kamu juga bisa menikmati panorama indah di sekelilingnya, dari hamparan kota Padang hingga birunya Samudra Hindia.
Teks: Melinda Yuliani