Thailand Perpanjang Larangan Penerbangan Internasional hingga 18 April 2020

Thailand memperpanjang larangan sementara semua penerbangan internasional ke negara itu sampai 18 April 2020, yang disampaikan oleh Otoritas Penerbangan Sipil Thailand (CAAT). Semua izin penerbangan yang diberikan untuk penerbangan penumpang internasional selama periode itu akan dibatalkan.

CAAT pertama kali mengumumkan larangan tersebut pada 3 April 2020, menyusul keributan di Bandara Suvarnabhumi ketika lebih dari 100 warga Thailand tiba dengan penerbangan berbeda pada hari yang sama. Seorang petugas imigrasi Thailand mengatakan bahwa petugas kesehatan mengizinkan penumpang yang tiba untuk melakukan karantina mandiri di rumah, tetapi para penumpang mengatakan tidak tahu kalau mereka harus melakukan karantina.

Larangan sementara ini awalnya ditetapkan hanya tiga hari, mulai dari 4 April hingga 6 April 2020. Thailand juga melarang masuknya semua pendatang asing yang bukan penduduk di tengah krisis Covid-19. Thai Airways, maskapai penerbangan utama negara itu, pun telah menghentikan penerbangan domestik dan penerbangan internasionalnya ke tujuan di Asia, Australia, dan Eropa.

Teks: Priscilla Picauly

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here