Bekerja sama dengan HSBC Indonesia, ANA (All Nippon Airways) menggelar travel fair pertamanya di Laguna Atrium, Central Park Mall, Jakarta, mulai 19 hingga 22 April 2018. Diikuti oleh puluhan agen perjalanan, seperti Panorama JTB, Golden Rama, dan Dwidaya Tour, acara ini diselenggarakan sebagai respon atas meningkatnya permintaan perjalanan ke luar negeri, baik untuk bisnis maupun berlibur.
Adapun promosi yang ditawarkan selama HSBC-ANA Travel Fair 2018 ini adalah tiket dua arah seharga mulai Rp 5.000.000 untuk rute dari Jakarta ke Jepang, dan mulai Rp 9.900.000 untuk rute dari Jakarta ke Amerika Utara. Destinasinya sendiri yang ditawarkan antara lain Tokyo, Hiroshima, Okinawa, Sapporo, Hakodate, Nagoya, Nagasaki, Fukuoka, Toyama, Komatsu, Sendai, dan Osaka – serta New York, Los Angeles, San Francisco, Seattle, Houston, Chicago, Washington D.C., Honolulu, Vancouver, dan Mexico City.
Terkait kemitraan yang terjalin antara HSBC dan ANA dalam penyelenggaraan travel fair ini, Dewi Tuegeh selaku SVP & Head of Customer Value Proposition of HSBC Indonesia mengatakan bahwa para nasabah HSBC bakal mendapatkan manfaat menarik selama acara berlangsung. “Setiap pembelian tiket di HSBC-ANA Travel Fair 2018, para pemegang kartu kredit HSBC bisa menikmati cashback Rp 1.000.000, cicilan nol persen hingga 24 bulan, serta mendapatkan asuransi perjalanan dan koper gratis,” ujarnya. Itu masih ditambah lagi dengan hadiah spesial lainnya, seperti ransel lipat, A5 Memobottle, dan travel pouch.
HSBC Indonesia juga akan memberikan hadiah spesial bagi nasabah yang melakukan transaksi terbanyak di acara tersebut. Adapun hadiahnya adalah dua tiket pulang pergi Jakarta-Tokyo, menginap di Sofitel Nusa Dua selama tiga hari dua malam, gratis koper Rimowa, GoPro, dan voucher belanja sebesar Rp 4.000.000.
Saat ini, ANA telah mengoperasikan 21 penerbangan (14 penerbangan ke Bandara Internasional Haneda dan 7 penerbangan ke Bandara Internasional Narita) antara Jakarta dan Tokyo setiap minggunya. Penerbangan internasional ke Tokyo pun terhubung ke lebih dari 40 rute domestik di Jepang, sehingga memungkinkan wisatawan untuk menjelajahi destinasi lainnya di Negeri Sakura tersebut.
Untuk transit internasional di Tokyo, penumpang dapat mengakses penerbangan penghubung ke Amerika Utara dalam waktu yang singkat. ANA mengoperasikan penerbangan dari Tokyo ke 11 kota di Amerika Utara, yakni New York, Los Angeles, San Fransisco, Seattle, San Jose, Houston, Chicago, Washington D.C., Honolulu, Vancouver, dan Mexico City. Selain itu, ANA juga memiliki jaringan ke lebih dari 360 bandara di Amerika Utara melalui enam bandara hub berkat kerja samanya dengan berbagai mitra maskapai.