Bangkok Berprospek Jadi “Megacity”

Dalam Thailand Tourism Forum (TTF) 2018 , para pakar industri mengungkapkan bahwa Bangkok bakal menjadi megacity selanjutnya. Megacity, atau megakota, merupakan sebutan untuk kota dengan populasi lebih dari 10 juta jiwa.

Hal ini bukannya tak beralasan. Pasalnya, jaringan MRT Bangkok bakal terus berkembang dengan cepat dan memberikan akses ke berbagai kawasan di kota yang sebelumnya belum terjangkau oleh kereta – sehingga memberikan peluang besar bagi industri pariwisata dan perhotelan. Sansiri PLC, salah satu pengembang real estate di Thailand yang paling terkemuka, misalnya, akan membawa salah satu merek perhotelan New York yang paling dinamis ke Bangkok, The Standard.

“Dalam lima tahun, panjang lintasan metro di Bangkok ini bakal mencapai 464 kilometer – atau melebihi trek kereta bawah tanah London dan New York yang masing-masing sepanjang 402 dan 380 kilometer,” kata Bill Barnet selaku Co-Organizer TTF 2018 dan Managing Director C9 Hotelworks saat memberikan sambutan dalam acara TTF 2018. “Ke depannya, yang dibutuhkan Bangkok adalah sistem kereta baru yang menghubungkan Bandara Internasional Suvarnabhumi di Samut Prakan, Bandara Internasional Don Mueang di Bangkok, dan Bandara U-Tapao di Rayong.”

Jesper Palmqvist, Direktur Asia Pasifik untuk perusahaan riset STR Global, menambahkan bahwa Bangkok juga bertumbuh kuat dalam hal kinerja hotel dan pembangunan infrastruktur selama hampir tiga tahun belakangan ini. “Perusahaan-perusahaan hotel di Bangkok mengalami titik balik positif setelah penurunan RevPAR (revenue per available room) pada 2015. Penggerak utama peningkatan kinerja tersebut adalah pertumbuhan permintaan sebesar 3,4 persen yang mendorong laju pertumbuhan pasokan 4,1 persen,” terang Palmqvist.

Selain CEO Sansiri Apichart Chutrakul dan Jesper Palmqvist dari STR Global, pembicara dan panelis lainnya di TTF 2018 adalah Dillip Rajakarier, CEO Minor Hotel Group; Supoj Chaiwatsirikul, Managing Director ICONSIAM; Jensiriratanakorn, Direktur Horwath HTL; Thomas Schmelter, Direktur Operasi IHG untuk Thailand dan Indochina; Mike Batchelor, Managing Director JLL untuk Sales Investasi di Asia; dan masih banyak lagi.

Thailand Tourism Forum sendiri merupakan acara tahunan yang diselenggarakan tiap Januari oleh American Chamber of Commerce (Amcham) Thailand dan konsultan perhotelan C9 Hotelworks. Di tahun keenamnya, acara yang menghadirkan sejumlah pembicara terkemuka dari industri pariwisata dan perhotelan ini menawarkan kesempatan kepada para tamunya untuk mendengarkan diskusi sekaligus mempelajari tren-tren terbaru dalam dunia pariwisata.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here