5 Taman Nasional Baru di Thailand

Otoritas Pariwisata Thailand (TAT) mengumumkan bahwa Thailand telah menambahkan lima taman nasional baru selama 2016 hingga 2019, atau sejak awal masa pemerintahan Raja Maha Vajiralongkorn Bodindradebayavarangkun (Raja Rama X). Hal ini sesuai dengan Rencana Strategis Nasional 20 Tahun Thailand, yang menargetkan peningkatan luas hutan menjadi 55 persen dari seluruh area di negara tersebut pada 2037.

Dengan penambahan ini, kini terdapat 133 taman nasional di Thailand dengan Taman Nasional Khao Yai merupakan yang pertama di negara itu (didirikan pada 1962) dan Taman Nasional Tham Sa Koen menjadi taman nasional terakhir yang ditunjuk pada masa pemerintahan Raja Bhumibol Adulyadej. Berikut adalah lima taman nasional terbaru di Thailand.

Namtok Chet Sao Noi National Park

Ditambahkan Desember 2016 sebagai taman nasional Thailand ke-129, Taman Nasional Namtok Chet Sao Noi memiliki air terjun yang indah dengan kisah menarik di baliknya. Konon, nama air terjun ini berarti tujuh gadis kecil, merujuk pada jumlah tingkatan air terjun tersebut maupun cerita tentang tujuh saudara perempuan yang tenggelam di salah satu kolam. Ada juga yang menyebutkan bahwa nama air terjun tersebut berasal dari sebuah desa bernama Ban Sao Noi yang kemudian berganti nama menjadi Chet Sao Noi. Taman ini mencakup area seluas 40,89 kilometer persegi yang meliputi distrik Muak Lek dan Wang Muang di Provinsi Saraburi dan distrik Pak Chong di Provinsi Nakhon Ratchasima.

Khun Sathan National Park

Ditambahkan 25 Maret 2017 sebagai taman nasional ke-130 Thailand, Taman Nasional Khun Sathan meliputi area seluas 404,52 kilometer persegi di distrik Na Noi dan Na Muen di Provinsi Nan. Punggung gunung Doi Phrae Mueang memisahkan batas antara Provinsi Phrae dan Nan, sementara Doi Ku Sathan berada 1.630 meter di atas permukaan laut.

Mae Takhrai National Park

Ditambahkan 16 Desember 2017 sebagai taman nasional Thailand ke-131, Taman Nasional Mae Takhrai meliputi area seluas 356,66 kilometer persegi di San Kamphaeng, Doi Saket, dan distrik Mae On di Provinsi Chiang Mai bersama dengan distrik Ban Thi dan Mueang di Lamphun. Taman nasional ini menawarkan pemandangan indah, seperti air terjun, tebing-tebing tinggi, dan sejumlah mata air panas.

Than Sadet-Ko Phangan National Park

Ditambahkan 22 November 2018 sebagai taman nasional ke-132 di Thailand, Taman Nasional Than Sadet-Ko Phangan terletak di Ko Phangan, sebuah pulau yang berjarak 100 kilometer dari pesisir Surat Thani, dan menempati area seluas 44,99 kilometer persegi. Memiliki hutan belantara dan pegunungan terjal, Khao Ra adalah puncak tertinggi di kawasan ini dengan ketinggian 627 meter.

Doi Chong National Park

Ditambahkan April 2019 sebagai taman nasional ke-133 Thailand, Taman Nasional Doi Chong meliputi area seluas 346,18 kilometer persegi di distrik Sop Prap, Thoen dan Mae Phrik di Provinsi Lampang dan distrik Li serta Thung Hua Chang di Provinsi Lamphun. Taman ini menawarkan daerah pegunungan dan berbagai hutan gugur. Titik tertingginya, Doi Jong, terletak di 1.379 meter di atas permukaan laut.

Selama 2016 hingga 2019, Thailand menambahkan 53.113 hektar area hutan ke dalam sistem taman nasionalnya. Dengan demikian, total area hutan di Thailand kini mencapai 16,4 juta hektar, mewakili 31,68 persen dari seluruh area di negara tersebut. Hal ini juga menandakan kemajuan yang dicapai dalam menambahkan lebih banyak kawasan hutan lindung di bawah yurisdiksi sistem taman nasional Thailand yang berkembang dengan cepat.

Sejumlah 22 taman nasional lainnya sedang dalam proses pembangunan, yakni 11 taman nasional darat dan 11 taman nasional laut, dengan total area tujuh juta hektar atau mewakili 13 persen dari seluruh area nasional.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here