Jewel Changi Airport (Jewel), atraksi wisata terbaru di Bandara Changi yang dilengkapi air terjun dalam ruang terbesar di dunia, akan beroperasi secara resmi mulai 17 April 2019. Terhubung dengan Terminal 1 Keberangkatan maupun Terminal 2 dan 3 via jembatan khusus pejalan kaki, Jewel bakal menjadi pusat destinasi gaya hidup multidimensi di Singapura dengan fasilitas all in one yang menggabungkan gerai ritel, restoran, dan hotel dengan elemen alam dalam skala besar.
Ivan Tan selaku Group Senior Vice President untuk Corporate and Marketing Communications Changi Airport Group mengatakan, “Bertempat strategis di tengah Bandara Changi, Jewel akan menjadi atraksi ikonik yang dilengkapi dengan berbagai pengalaman liburan dan gaya hidup, termasuk sejumlah spot foto yang dapat dipamerkan di media sosial. Jewel memperlihatkan bahwa bandara tak hanya menjadi tempat persinggahan untuk menunggu pesawat, tetapi juga menjadi destinasi wisata. Indonesia merupakan salah satu pasar terbesar kami, dan kami tak sabar untuk memperkenalkan Jewel dan menanti kedatangan mereka.”
Atraksi dan Fasilitas
Kubah kaca ikonik Jewel yang terbuat dari baja dan kaca ini tak hanya merupakan pemandangan menarik dari ketinggian, namun juga menyuguhkan panorama mengesankan dengan hamparan taman hijau di antara atraksi dan fasilitas yang tersedia. Terdiri 10 lantai, di mana lima lantai terletak di area basement, dengan total area seluas 137.000 meter persegi, salah satu atraksi utama Jewel adalah Forest Valley, taman dalam ruang yang tersebar di empat lantainya dengan ribuan pohon, tanaman, dan semak-semak, serta Rain Vortex setinggi 40 meter yang merupakan air terjun dalam ruang tertinggi di dunia.
Jewel akan memiliki lebih dari 280 gerai, dengan 30 persen di antaranya didedikasikan untuk makanan dan minuman. Beberapa restoran terkemuka juga akan membuka cabang pertamanya di Singapura, seperti Shake Shack (gerai makanan cepat saji pertama Amerika yang bertempat di New York), Burger and Lobster (asal London), Laderach (toko cokelat asal Swiss), dan Pink Fish (restoran seafood cepat saji pertama di dunia). Tak hanya itu, ada juga sejumlah gerai makanan di mana pengunjung dapat menyantap makanan di area terbuka sembari menikmati pemandangan Forrest Valley.
Di lantai teratas Jewel terdapat Canopy Park, taman seluas 14.000 meter persegi dengan berbagai fasilitas hiburan. Di sini, pengunjung dapat meluncur di Discovery Slides, menyesatkan diri di taman labirin (Hedge Maze dan Mirror Maze), dan menyusuri tamannya yang menampilkan topiaries berbentuk binatang di setiap sudut (Topiary Walk) maupun bunga musiman (Petal Garden). Karena semua atraksi ini terletak di dalam ruang, pengunjung pun dapat menikmatinya dalam segala kondisi cuaca. Canopy Park akan beroperasi secara resmi mulai pertengahan 2019.
Untuk menambah daya tarik Bandara Changi sebagai pilihan tempat persinggahan, Jewel menawarkan YOTELAIR Singapore Changi Airport yang dilengkapi dengan 130 kamar dan fasilitas penyimpanan barang. Fasilitas early check-in juga tersedia bagi wisatawan dengan jadwal keberangkatan di malam dan dini hari dari Bandara Changi.