GoPro Hadirkan HERO7 Black Edisi Dusk White

Produsen action camera GoPro baru-baru ini merilis GoPro HERO7 Black dalam warna Dusk White. Tersedia secara terbatas mulai 3 Maret 2019, ini merupakan pertama kalinya GoPro merilis warna khusus untuk kamera andalannya, yang berarti semua kecanggihan dan keunggulan GoPro HERO7 Black dapat dimiliki dengan nilai tambah edisi terbatas yang eksklusif.

Menurut pengalaman kami menjajal gawai ini, GoPro HERO7 Black unggul dalam kualitas video, terlebih dengan kehadiran fitur HyperSmooth yang mengeliminasi guncangan saat video diambil, sehingga rekaman gambar petualangan menantang sekalipun bakal terlihat mulus dan stabil meski tanpa menggunakan gimbal. Fitur ini juga bekerja dengan optimal saat dioperasikan di dalam air, di ruangan bertekanan udara rendah, dan situasi berangin.

Fitur menarik lainnya adalah TimeWrap Video yang dapat mengemas petualangan panjang, mulai dari mengeksplor deretan bangunan tua hingga menyelami lautan, misalnya, menjadi singkat dan cepat. Karena durasinya lebih pendek, pengguna pun dapat membagikannya dengan lebih mudah ke media sosial maupun via aplikasi chatting.

HERO7 juga merupakan GoPro pertama yang menawarkan kemampuan live streaming via Facebook dan YouTube, sehingga pengguna dapat membagikan pengalamannya secara real time. Pengguna juga dapat melakukan auto transfer foto atau video dari GoPro ke ponsel setelah terlebih dahulu menginstal aplikasi yang tersedia di Google Play Store maupun Apple App Store.

Fitur canggih lainnya adalah SuperPhoto yang mampu menganalisis sebuah pemandangan dan secara otomatis mengambil foto terbaik, serta Voice Control yang memungkinkan pengguna melakukan perintah verbal dalam 14 bahasa yang tersedia.

Bekerja sama dengan GoPro Athlete dan pembalap legendaris MotoGP Valentino Rossi, GoPro membuat Sleeve + Lanyard berwarna kuning neon yang berhiaskan nomor balap Rossi, 46. Aksesori Sleeve + Lanyard ini dapat mempermudah penggunaan GoPro untuk mengabadikan bidikan dengan sempurna kapan saja. Edisi khusus ini juga memiliki pilihan warna lain yang telah tersedia, yaitu biru, putih, merah, hitam, dan merah muda. Valentino Rossi Sleeve + Lanyard tersedia mulai 3 Maret 2019 secara global di GoPro.com dan toko ritel tertentu dengan harga Rp 299.000.

GoPro juga telah menyediakan layanan GoPro Plus, penyimpanan berbasis cloud untuk menyimpan semua hasil rekaman tanpa mengubah kualitas aslinya hanya dengan 4,99 dolar AS per bulan. Pelanggan GoPro Plus bisa mendapatkan manfaat lain, termasuk diskon hingga 50 persen untuk aksesori GoPro. Sementara pelanggan VIP dapat memperoleh layanan khusus berupa jaminan penggantian bila kamera rusak, di mana layanan ini telah tersedia di Amerika Serikat dan dalam waktu dekat akan berlaku secara internasional.

GoPro HERO7 Black dengan warna Dusk White tersedia di GoPro.com mulai 3 Maret 2019, namun preorder di Indonesia sudah tersdia mulai 1 hingga 7 Maret 2019 melalui GoPro Official Store di Erafone.com, Bibli.com, dan Tokopedia.com dengan harga Rp 6.999.000.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here