Rajendra Adventure, Camping Seru di Pinggiran Sungai

Foto: Dok. Google Maps/Juli Nuryanto

Terletak di Dusun Treceh, Desa Sajen, Kecamatan Pacet, sekitar 45-60 menit berkendara dari pusat kota Mojokerto, Rajendra Adventure menawarkan pengalaman camping yang unik dan berbeda dari kebanyakan lokasi berkemah lainnya.

Bila biasanya camping membutuhkan perjalanan mendaki gunung atau akses yang sulit, di Rajendra Adventure, kamu bisa menikmati sensasi menginap di alam tanpa perlu bersusah payah. Lokasinya yang berada di tepi sungai dengan jarak hanya sekitar 50 meter dari area parkir membuat tempat ini sangat cocok untuk kamu yang ingin menikmati alam tapi enggan berkemah di tempat yang sulit dijangkau.

Foto: Dok. Google Maps/Gavin Mark Starkey

Daya tarik lainnya adalah suasana sekitar yang pas untuk camping. Suara gemericik air dari sungai memberikan suasana yang nyaman dan rileks, membuat pengalaman berkemah di sini terasa lebih spesial. Udara sejuk dari pegunungan sekitar juga menambah kenyamanan, terutama bagi mereka yang ingin melepas penat dari kesibukan sehari-hari.

Pilihan Tenda

Tak hanya menawarkan suasana alam yang indah, Rajendra Adventure juga dikenal dengan harga camping yang sangat terjangkau. Kamu bisa menyewa tenda yang didirikan di atas tanah dengan harga mulai Rp100 ribu per malam pada hari biasa, dan Rp150 ribu di akhir pekan. Bila membawa tenda sendiri, cukup menyewa lahan dengan biaya Rp50 ribu di hari biasa dan Rp75 ribu di akhir pekan. Biaya ini belum termasuk tiket seharga Rp20 ribu per orang.

Foto: Instagram @_istmeefa

Jika ingin pengalaman yang lebih unik, kamu bisa memilih tenda di atas papan kayu tepat di tepi sungai. Ada Paket Dewa I dengan harga Rp150 ribu di hari biasa dan Rp200 ribu di akhir pekan, yang sudah termasuk tenda, matras, empat sleeping bag, bantal, welcome drink, serta voucer Wi-Fi.

Opsi lainnya, ada Paket Dewa II dengan tambahan satu kali makan untuk empat orang. Harga paket ini adalah Rp250 ribu di hari biasa dan Rp300 ribu di akhir pekan.

Foto: Instagram @hanifahseptiana_

Atraksi dan Fasilitas

Aktivitas yang bisa kamu nikmati di Rajendra Adventure adalah tubing di Kali Kodok, sungai kecil yang mengalir di sekitar area camping. Dengan hanya membayar Rp10 ribu, kamu bisa bermain tubing sepuasnya. Aktivitas ini sangat seru dilakukan bersama teman atau keluarga, menambah keseruan liburan di tengah alam.

Untuk kamu yang ingin mencicipi suasana alam tanpa repot menyiapkan makanan, Rajendra Adventure menyediakan kafe yang menawarkan berbagai hidangan dengan harga terjangkau. Jika ingin merasakan sensasi berbeda, kamu juga bisa menyewa peralatan barbekyu untuk digunakan di area camping. Dengan udara dingin khas pegunungan, acara barbekyu di malam hari tentu akan semakin berkesan.

Foto: Dok. Google Maps/Fith Yuniar

Jika tertarik camping di Rajendra Adventure, sebaiknya melakukan reservasi beberapa hari sebelumnya, terutama jika berencana datang di akhir pekan. Tempat ini cukup ramai dan tenda-tenda bisa terisi cepat, terutama di musim liburan.

Untuk reservasi dan informasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi akun Instagram @rajendraadventure atau melalui WhatsApp di nomor 081330764543.

Dengan harga yang sangat terjangkau, fasilitas yang lengkap, serta akses yang mudah, Rajendra Adventure menjadi pilihan tepat bagi kamu yang ingin camping tanpa repot. Liburan di sini memberikan pengalaman berkemah di pinggir sungai yang menyenangkan dan menenangkan, cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga, sahabat, atau sekadar healing sejenak dari hiruk pikuk kehidupan sehari-hari.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here