Ini Cara Refund Tiket Tokyo Disneyland dan Disneysea

Dalam usaha mencegah penyebaran virus corona, Tokyo Disneyland and Disneysea sudah menutup pintu gerbangnya sejak 27 Februari 2020. Rencana pembukaan kembali taman bermain ini pada 20 April harus diundur hingga setidaknya pertengahan Mei. Bila memiliki tiket dengan masa berlaku antara 29 Februari hingga 31 Mei 2020, Anda bisa mengajukan refund atau mengubah jadwal kunjungan.

Untuk mengajukan refund, Anda hanya perlu mengisi form di situs laman ini, dan memilih opsi “I would like a refund” dalam pertanyaan details on ticket handling. Selanjutnya, Anda hanya perlu mengisi nomor tiket yang terdiri atas 20 digit angka dan memasukkan foto tiket sebagai bukti. Foto yang dimaksud bisa berupa foto tiket fisik maupun screenshot etiket, selama nomor tiket terlihat jelas. Uang akan dikembalikan 100 persen sesuai harga beli tiket, dan akan dikirimkan langsung ke rekening bank yang Anda masukkan dalam form pengajuan.

Bila tidak ingin membatalkan liburan Anda ke Tokyo Disney Resort, Anda bisa memilih opsi kedua, yakni berupa perubahan jadwal kunjungan. Dengan memilih opsi ini, tiket yang Anda miliki akan diubah menjadi Revisit Passport yang berlaku hingga 31 Maret 2021. Satu Revisit Passport berlaku untuk satu kali kunjungan.

Bila memiliki tiket Multi-Days, jumlah Revisit Passport yang diberikan akan mengikuti jumlah hari yang belum terpakai. Cara mengajukan perubahan jadwal mirip dengan pengajuan refund, yaitu mengisi form di laman ini. Hanya saat ini, opsi yang dipilih adalah “I would like Revisit Passport(s)“. Langkah-langkah selanjutnya berupa pengisian nomor tiket dan lain-lain sama dengan langkah pada pengajuan refund.

Pilihan untuk mengajukan refund atau memilih mengubah jadwal kunjungan hanya dapat dilakukan sekali saja. Anda tidak dapat memilih opsi perubahan jadwal lalu memutuskan untuk meminta refund saja. Jadi sebaiknya Anda sudah mempertimbangkan pilihan yang dirasa paling baik sebelum mengisi form. Proses refund maupun pemberian Revisit Passport memakan waktu hingga dua bulan. Sebagai catatan, kedua opsi ini hanya berlaku untuk tiket yang dibeli langsung dari situs Tokyo Disney Resort Online Reservations & Tickets, Disney Hotels, atau Disney Store. Untuk keterangan lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi laman ini.

Teks: Levana Florentia | Editor: Melinda Yuliani

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here