Bermain dengan Cahaya Warna-Warni di Milenial Glow Garden

Tempat wisata baru Milenial Glow Garden siap membuat liburan Anda semakin berwarna. Baru beroperasi Desember 2019 lalu, tempat ini langsung diserbu anak muda sebagai tempat foto hits terbaru. Tidak tanggung-tanggung, tempat wisata terbaru di Jawa Timur ini memiliki 16 area dengan tema yang berbeda-beda, sehingga pengunjung dijamin puas menikmati pertunjukan lampu warna-warni yang cantik dan interaktif.

Milenial Glow Garden merupakan bagian dari wahana terbaru di Jatim Park 3, Batu. Menempati area seluas dua hektar dan membutuhkan daya listrik sebesar 600 ribu watt untuk operasionalnya, taman lampu ini diklaim sebagai yang terbesar dan terbaik di Indonesia.

Instagram @asyhnf27

Terdiri dua area, yakni dalam dan luar ruang, Milenial Glow Garden ini beroperasi mulai pukul 15:00 sampai 21:00. Di sore hari, pengunjung bisa menikmati cahaya warna-warni lampu di area dalam ruang terlebih dahulu. Setelah hari mulai gelap, pengunjung bisa berpindah ke area taman yang sudah disulap menjadi taman lampu spektakuler.

Di area indoor, pengunjung bisa datang ke berbagai area dengan tema yang berbeda-beda. Di zona Under the Sea, pengunjung akan disuguhkan dengan permainan proyeksi lampu yang menunjukkan keindahan pemandangan bawah laut. Ada pula zona Flower Forest dengan tampilan bunga-bunga yang bermekaran ditemani dengan air terjun dari efek cahaya yang dibuat seakan-akan mengalir dari langit-langit ruangan. Ssstt… Ini adalah salah satu spot paling populer dan Instagenik di sini!

Instagram @marietamonicaa

Bagian paling menarik dari arena indoor ini ada pada area Glow in the Dark yang menampilkan karya keni para seniman berbentuk lukisan atau patung yang dibuat bercahaya dalam kegelapan. Asyiknya lagi, area ini menyediakan kacamata tiga dimensi gratis yang bisa dipakai untuk melihat efek spesial dari karya-karya seni ini.

Selain itu, ada juga ruang film dengan dua tema berbeda, yaitu Salju di Kutub Utara dan Sakura di Jepang. Di tengah-tengahnya, terdapat bola-bola bercahaya yang bisa berubah warna bila dipukul.

Instagram @la_elaa

Puas melihat-lihat dan berfoto di area indoor, pengunjung bisa keluar ruangan untuk menemukan taman lampu yang indah. Sejauh mata memandang, taman luas ini dipenuhi dengan lampu-lampu yang dibentuk seperti pohon, bunga, air mancur, dan berbagai macam hewan. Rumah-rumahan dengan kerangka yang dihiasi lampu pun menjadi spot foto yang cantik.

Ada juga wahana permainan kereta yang bisa mengantarkan para pengunjung mengelilingi taman. Pengunjung juga disuguhi dengan tampilan giant screen yang memutar video-video interaktif.

Instagram @cindylumoring

Milenial Glow Garden berlokasi di Jalan Ir. Soekarno No. 144, Beji, Kecamatan Junrejo, Batu. Dari pusat kota Malang, Anda bisa naik kendaraan bermotor ke arah Batu dengan melewati Jalan Raya Tlogomas. Dari sini, Anda akan mudah menemukan lokasi Milenial Glow Garden. Tempat wisata ini memator harga tiket masuk sebesar Rp 75.000 untuk hari biasa dan Rp 100.000 untuk akhir pekan. Anda juga bisa membeli tiket terusan seharga Rp 225.000 untuk masuk ke dua wahana lainnya selain Milenial Glow Garden, yaitu Dino Park dan The Legend Star.

Teks: Levana Florentia | Editor: Melinda Yuliani

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here